Monday, November 5, 2012

Bangau Kertas

Sebentar lagi my someone special 'bubu' mau ulang tahun. Jujur aja nih, dana lagi gak ada. Aku harus mutar otak mau kasih kado apa. Tiba-tiba aku kepikiran sesuatu. Ntah datang dari mana. Aku pengen buat bangau kertas yang banyak, terus dimasukin ke dalam toples kaca kayak di film-film. Menurut aku, itu sesuatu yang romantis. Gak tau ya buat bubu. Pokoknya aku lagi dalam proses ngelipat-lipat bangau kertas, 1 bangau lama banget buatnya, karena aku buatnya rapi, hehe. Bangaunya warna-warni, ada yang besar, ada yang kecil. Rencanaku sih di toplesnya aku mau tempelin ratusan tulisan 'i love you' dalam berbagai bahasa dunia. I think it so romantic, again.

Selain ada bangau, di dalamnya juga aku pengen potong kertas kecil-kecil, jadi kalo toplesnya dikocok-kocok jadi kayak ada efek sparkling. Di dalamnya juga aku mau buat surat, tapi masih rencana. Gak tau deh ntah bisa selesai atau nggak buat banyak bangau. Deadline-nya Jum'at ini, udah gak lama lagi. Aku juga ada sedikit minta bantuan teman-teman buat potongin kertasnya. Ya aku harap aku bisa menyelesaikannya tepat waktu.


Aku pengennya buat 1000 bangau, tapi waktu pasti nggak memungkinkan. Ngomong-ngomong tentang 1000 bangau kertas, pada tau gak tentang legenda 1000 bangau kertas yang terkenal banget di Jepang? Seribu bangau kertas menjadi simbol perdamaian dunia melalui kisah Sadako Sasaki, seorang gadis Jepang yang mencoba berjuang melawan penyakit leukemia yang dideritanya sebagai dampak radiasi bom atom di Hiroshima ketika Perang Dunia II. Ia mencoba membuat seribu bangau kertas, namun hanya mampu mencapai jumlah 644 sebelum meninggal, dan teman-temannya melanjutkan impiannya. Setelah genap seribu, mereka menguburkan semuanya bersamanya. Kisahnya dimuat dalam buku Sadako and the Thousand Paper Cranes. Kisah ini merupakan suatu versi. Menurut Museum Memorial Perdamaian Hiroshima, ia mampu mewujudkan seribu bangau kertas.



Legenda Jepang menyatakan bahwa siapapun yang melipat kertas menjadi seribu bangau maka satu permohonannya akan dikabulkan, misalnya memperoleh umur yang panjang atau sembuh dari penyakit. Dilatarbelakangi oleh kepercayaan rakyat Jepang bahwa bangau adalah salah satu makhluk suci selain naga dan kura-kura, dan konon dapat hidup selama ribuan tahun. Di Jepang, sudah biasa diceritakan bahwa melipat seribu bangau kertas dapat mengabulkan permohonan seseorang. Ini membuatnya menjadi hadiah spesial bagi keluarga dan teman.

Kira-kira aku bisa gak ya nyelesaiin 1000 bangau kertas? Maybe yes, maybe no. Wish me luck ya :D

Source:
http://id.wikipedia.org
http://ajiwjaw.blogspot.com
http://mygreenteacup.blogspot.com
http://aryaranggasatya.blogspot.com

0 comments:

Post a Comment

Template by:

Free Blog Templates